Ka. KUA Padang Tualang Hadiri Tarhib Ramadhan dan Santunan Anak Yatim

Ka. KUA Padang Tualang Hadiri Tarhib Ramadhan dan Santunan Anak Yatim

Stabat (Humas), Kepala Kantor Urusan Agama  (KUA) Kec. Padang Tualang H. Sabaruddin Bisri Lc., MA., menghadiri Acara Tarhib Ramadhan dan penyantunan anak yatim yang dilaksanakan di rumah salah satu penyuluh agama Islam ibu Hj. Syamsiah, S.HI., Selasa, (22/03). Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama Penyuluh Agama Islam (PAI) dan KUA Kec. Padang Tualang dengan tema Membangun Generasi Qurani di bulan Suci, kegiatan juga dihadiri oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kab. Langkat H. Zulkifli Ahmad Dian, Lc.,MA.

Dalam acara tersebut,  Ketua MUI dalam sambutannya menyampaikan bagaimana kita sebagai orang tua dapat membantu dan mengenalkan anak kita pada Al Quran apalagi sebentar lagi masuk bulan suci ramadhan mari kita besarkan bulan suci ramadhan dengan banyak bertadarus membaca Al-Qur,an.

Sementara itu, Ka. Kua Kec. Padang Tualang mengatakan bahwa membangun Generasi Qur’ani adalah pemuda yang berpegang teguh pada Al-Qur’an, menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman hidupnya, membaca, menghafal dan memahaminya isinya, serta mengamalkannya dalam seluruh aspek kehidupan dan kelakuan.

Lanjut Ka. KUA Padang Tualang mengatakan sebuah ungkapan Arab  “pemuda hari ini adalah pemimpin masa depan” oleh karena itu pada zaman sekarang ini, sebagai pemuda kita harus mampu menjadi pelopor bukan pengekor, pemuda sekarang harus berjiwa Qur’ani dan jangan sampai menjadi budak zaman. Kemajuan teknologi harus dipergunakan secara semestinya seperti mengambil yang baik-baik didalamnya dan menjadikan sebagai sarana belajar, apalagi aktifitas menuntut ilmu merupakan sesuatu yang memang di wajibkan atas setiap muslim, serta menjadikan Al-Qur’an sebagai rambu-rambu dalam kehidupan.

Pada kegiatan tersebut Ka, KUA Padang Tualang juga berkesempatan dapat menyantuni anak yatim sebagai ungkapan rasa syukur atas rejeki yang Allah berikan kepada kita. “Tidak ada salahnya untuk berbagi terutama kepada anak-anak”, Tutur Ka. KUA sembari mengakhiri.

Kemenag Langkat: