You are currently viewing Kabag TU Kanwil Kemenagsu Buka KSM tingkat MA Se Kab. Langkat

Kabag TU Kanwil Kemenagsu Buka KSM tingkat MA Se Kab. Langkat

Langkat (Humas), Kompetisi Sains Madrasah (KSM) adalah sebuah ajang berkompetisi dalam bidang sains yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia.

KSM (Kompetisi Sains Madrasah ) dilingkungan Kementerian Agama Kabupaten Langkat tahun 2022  berlangsung dari tanggal 13 s.d 15 Agustus 2022 bertempat di MTsN 1 Langkat Kec. Tanjung Pura. Kompetisi tersebut akan diikuti oleh perwakilan siswa MA, MTs, dan MI Se Kab. Langkat.

KSM tingkat MA diselenggarakan pada tanggal 13 Agustus 2022, KSM Tingkat MTs pada 14 Agustus 2022, dan KSM tingkat MI pada tanggal 15 Agustus 2022.

KSM tingkat MA dibuka oleh Kepala Kementerian Agama Wilayah Sumatara Utara yang diwakili oleh H. Ahmad Qosby, MM., Kepala Bagian Tata usaha Kanwil Kemenag Sumut pada Sabtu, (13/08).

Dalam kesempatan itu H. Ahmad Qosby, MM., menyampaikan bahwa KSM ini Suatu wadah untuk membina dan menempah kemampuan para siswa/i sehingga menemukan jati dirinya ” KSM ini upaya menempah diri, upaya mengejar prestasi, dengan sungguh – sunguh dan serius agar siswa /i Madrasah dapat di banggakan.

“Dengan mengharap Ridho dari Allah SWT semoga KSM ini dapat berjalan dengan baik ” Harap H. Ahmad Qosby, MM., sembari membuka KSM tersebut.

Usai membuka KSM H. Ahmad Qosby, MM., Kepala Bagian Tata usaha Kanwil Kemenag Sumut yang didampingi Dr. H. Muhammad Syukri MG, MA., Ka. Subbag TU Kemenag Langkat., Hj. Siti Aminah, S.Ag, MA., Kasi Pendidikan Madrasah Kemenag Langkat, dan Pengawas Madrasah melakukan Penyematan tanda peserta dan kemudian dilanjutkan dengan peninjauan pelaksanaan KSM.

Sementara itu Ketua Komite Pelaksanaan KSM Sopian, S.Pdi, M.Sos., mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan program Nasional dimana KSM tingkat Kabupaten Langkat ini dilaksanakan 13 s/d 15 Agustus 2022 dan pengumuman secara online pada 18 Agustus 2022. KSM tersebut diikuti oleh keseluruhan peserta dari Tingkat MA berjumlah 309 siswa, Tingkat MTs berjumlah 420 siswa dan Tingkat MI berjumlah 297 siswa yang terbagi kedalam sesi pelaksanaan.

Baca Juga:  Kakan Kemenag Langkat Terima Audiensi Pengurus FKUB Langkat

kemudian, Kasubbag TU mewakili Kakan Kemenag Kab. Langkat saat mendampingi dalam pembukaan tersebut meminta para peserta tak hanya berlomba sampai tingkat Kabupaten Langkat saja, tetapi harus mampu tampil di tingkat nasional. Makanya dia meminta para kepala madrasah, peserta dengan bimbingan guru pembina untuk bersungguh-sungguh mengikuti kegiatan KSM sehingga bisa tampil di ajang nasional.

Turut hadir Kepala Madrasah Tingkat MA, MTs dan MI Se-Kabupaten Langkat.

Leave a Reply