Stabat (Humas), Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Langkat H. Zulfan Efendi, S.Ag., M.Si., Menghadiri kegiatan Penandatanganan Kontrak Paket Pekerjaan Konsultansi Pengawasan Pembangunan Asrama Type 1 MAN 1 langkat dan Paket Pekerjaan Kontruksi Pembangunan Asrama MAN 1 Langkat Tahun Anggaran 2021 di Aula MAN 1 Langkat. Jum’at, (6/8/2021).
Proyek ini bersumber dari dana Program SBSN Kementerian Agama RI Melalui Dirjen Pendidikan Islam.
Dalam kegiatan tersebut dilakukan penandatangan kontrak antara Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) yakni Saiful Azmi, S.Pd dan para pihak penyedia antara lain CV. NAULI INDAH dan CV. CIKAS NUSANTARA.
Dalam sambutannya Kakan Kemenag Langkat berharap agar program SBSN ini berjalan lancar dan sukses sesuai dengan perencanaan dan mengangkat derajat MADRASAH khususnya di Kabupaten Langkat menjadi MADRASAH MANDIRI BERPRESTASI.
Turut menyaksikan dalam penandatanganan tersebut Kepala MAN 1 Langkat Sugiono, S.Ag, MA., Kasubbag TU MAN 1 langkat MARLIANI, Kamtibmas Kec.Tanjung Pura AIPDA Tantawi Jauhari, S.Sy., MH.