You are currently viewing Kemenag Langkat Gelar Rekrutmen PPIH 1444 H/2023 M

Kemenag Langkat Gelar Rekrutmen PPIH 1444 H/2023 M

  • Post author:
  • Post category:Kegiatan

Stabat (Humas) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Langkat melaksanakan seleksi Rekrutmen Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kloter dan PPIH Arab Saudi tahun 1444 H / 2023 M bertempat di Aula Kantor Kemenag Kab. Langkat. Rabu, (25/01/2023).

Di kegiatan rekrutmen PPIH tersebut hadir  Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Langkat H. Ainul Aswad, MA., yang juga sebagai peserta rekrutmen PPIH tahun 1444 H/2023 M.

Mewakili Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Langkat, Kepala Subbag TU Dr. H. Muhammad Syukri MG, MA.,  dalam sambutannya menyampaikan bahwa rekrutmen calon PPIH  berdasarkan Keputusan direktur jenderal penyelenggaraan haji dan umrah Nomor 377 tahun 2022 Tentang Pedoman rekrutmen Petugas Penyelenggara Ibadah Haji dan Surat Kakanwil Kemenag Prov. Sumatera Utara Nomor B.3414/Kw.02/4.b/Hj.00/01/2023 perihal Rekrutmen Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kloter dan PPIH Arab Saudi tahun 1444 H / 2023 M.

Adapun Jumlah peserta yang mengikuti seleksi rekrutmen Petugas Haji di tingkat Kabupaten Langkat ini berjumlah 21 orang.

“Seleksi rekrutmen petugas haji ini memberikan kesempatan kepada seluruh pegawai di lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Langkat untuk menjadi PPIH.

Pelaksanaan Rekrutmen Petugas Haji Tahun 1441 H / 2020 M menggunakan sistem CAT (Computer Assisted Test) yang merupakan strategi dari Kementerian Agama untuk memilih calon petugas yang handal, dimana tugas utama calon PPIH adalah pengabdian dan keikhlasan,“ ujarnya

Kasubbag TU berharap kepada semua peserta test rekrutmen calon PPIH untuk mengikuti dengan bersungguh-sungguh sehingga ada perwakilan dari Kementerian Agama Kabupaten Langkat menjadi petugas haji di Arab Saudi nantinya.

Sementara itu, Kepala Seksi Haji dan Umroh Kementerian Agama Kabupaten Langkat, H. Zulham, MM., menyatakan bahwa pihaknya sudah mengikuti Juklak dan Juknis rekrutmen calon petugas haji ini dengan baik. Persyaratan umum dan persyaratan khusus untuk masing-masing PPIH sudah disosialisasikan sejak awal agar diketahui oleh para calon pendaftar.

Baca Juga:  Siswi MAN 3 Langkat Raih Juara Lomba Baca Puisi Peringatan Hari Supersemar ke-56 Tahun

Leave a Reply